PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN CITRA MEREK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK KECANTIKAN DARI PT MANDOM ( Studi Kasus Pada Konsumen Toko Kosmetik Watsons Di Pondok Gede)

  • Chusnah Chusnah Universitas Islam As-Syafi'iyah
  • Rita Nurlailasari Universitas Islam As-Syafi'iyah
Keywords: Kualitas Produk, Citra Merek dan Keputusan Pembelian

Abstract

Penelitian ini untuk mengetahui pengaruh Kualitas Produk dan Citra Merek Terhadap Keputusan Pembelian Produk Kecantikan dari PT Mandom pada Konsumen Toko Kosmetik Watsons di Pondok Gede,  penelitian ini mengunakan 96 konsumen sebagai sample. Uji validitas dan reliabilitas digunakann utk menguji instrument penelitian,  analisis data di awali dengan melakukan uji asumsi kelasik. Analisis data selanjutnya  menggunakan  analisis regresi dan korelasi, Determinasi,  terahkir di lakukan uji t dan uji f. Berdasarkan hasil penelitian secara parsial menunjukan bahwa kualitas produk memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian produk kecantikan dari PT Mandom dengan signifikansi 0,034<0,05 dan thitung sebsesar 2,156 dan untuk citra merek secara parsial juga menunjukan bahwa citra merek memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadao keputusan pembelian produk kecantikan dari PT Mandom signifikansi 0,000<0,05 dan thitung sebsesar 6,261. Sedangkan hasil pengujian secara simultan diketahui bahwa kualitas produk dan citra merek berpengaruh secara simultan terhadap keputusan pembelian produk kecantikan dari PT Mandom.

Published
2023-06-15