PENGARUH KEPEMIMPINAN DAN PELATIHAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT. KIMIA FARMA TBK. PLANT JAKARTA ( Studi Kasus Divisi Supporting )

  • sri lestari Universitas Islam As-Syafiiyah
  • Euis Bandawaty Universitas Islam As-Syafi'iyah
Keywords: leadership, training, employee performance

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk meneliti mengenai  “Pengaruh Kepemimpinan Dan Pelatihan terhadap Kinerja Karyawan Divisi Supporting PT. Kimia Farma Tbk. Plant Jakarta”. Populasi penelitian ini karyawan divisi Supporting PT. Kimia Farma Tbk. Plant Jakarta. Sampel penelitian ini menggunakan sampel jenuh. Jumlah responden sebanyak 45 responden. Metode analisis menggunakan: uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, analisis regresi linear berganda, korelasi berganda, uji uji F, koefisien determinasi dan uji t. Berdasarkan hasil uji t kepemimpinan sebesar thitung 3,332 > ttabel 1,682 , taraf signifikasi sebesar 0,002 < 0,05, dapat disimpulkan bahwa kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Hasil uji t untuk pelatihan sebesar thitung   2,253 > ttabel 1,682 dan taraf  signifikasi sebesar 0,03 < 0,05, dapat disimpulkan bahwa pelatihan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Berdasarkan hasil uji korelasi berganda (R) sebesar 0,692 menunjukkan adanya hubungan korelasi yang kuat dan positif antara kepemimpinan dan pelatihan terhadap kinerja karyawan. Berdasarkan hasil koefisien determinasi (R2) sebesar 0,454 menunjukkan kepemimpinan dan pelatihan mampu menjelaskan kinerja karyawan sebesar 45,4% sedangkan sisanya 54,6% dipengaruhi oleh variabel lain.

Published
2024-01-07