FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN PREMENSTRUAL SYNDROME (PMS) PADA SISWI KELAS XI DI SMA SANDIKTA BEKASI TAHUN 2019

  • Alyvia Putri Ramadhani
  • Marini Agustin

Abstract

Premenstrual Syndrome merupakan kumpulan suatu gejala yang terjadi 7-10 hari sebelum menstruasi, gejalanya seperti nyeri perut, mudah tersinggung, dll. Faktor-faktor yang berhubungan dengan PMS diantaranya faktor usia menarche, tingkat stres, status gizi, riwayat keluarga dan pola tidur. Dampak dari kejadian PMS berat yang tidak teratasi dapat menimbulkan terjadinya Premenstrual Dysphoric Disorder (PMDD). Tujuan penelitian untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian PMS pada siswi kelas XI di SMA Sandikta Bekasi tahun 2019. Metode Penelitian deskriptif kuantitatif menggunakan pendekatan cross sectional. Sampel diambil menggunakan teknik simple random sampling sebanyak 85 responden. Analisis yang digunakan univariat dan bivariat menggunakan chi-square dengan α = 5%. Hasil Penelitian diperoleh faktor tingkat stres, status gizi, riwayat keluarga dan pola tidur berhubungan dengan kejadian Premenstrual Syndrome (PMS) dengan nilai p masing masing 0,045, 0,007, 0,001, 0,035, sedangkan usia menarche tidak berhubungan dengan kejadian PMS dengan nilai p 0,752.  Simpulan memperlihatkan ada hubungan yang signifikan antara tingkat stres, status gizi, riwayat keluarga, dan pola tidur dengan kejadian PMS. Saran diharapkan pihak sekolah SMA Sandikta Bekasi dapat memberikan promosi kesehatan baik secara langsung maupun tidak langsung melalui media kesehatan yang berhubungan dengan PMS, pola tidur yang baik serta asupan gizi remaja yang mudah dipahami dan menarik bagi siswi.

 

Premenstrual Syndrome is a collection of symptoms that occur 7-10 days before menstruation, symptoms such as abdominal pain, irritability, etc. Factors related to PMS include menarche age, stress level, nutritions status, family history and sleep patterns. The impact of unresolved severe PMS events can lead to Premenstrual Dysphoric Disorder (PMDD). The main purpose of this research is to determine the factors associated with the incidence of PMS in Class XI students at Sandikta High School Bekasi in 2019. Research methods Quantitative used cross sectional approach. Samples were taken using a simple random sampling technique of 85 respondents. The analysis used univariate and bivariate using chi-square with α = 5%. The results showed that stress levels, nutritional status, family history and sleep patterns were associated with the incidence of Premenstrual Syndrome (PMS) with p values ​​of 0.045, 0.007, 0.001, 0.035 respectively, while the age of menarche was not related to the incidence of PMS with a p value of 0.752. The conclusion shows that there is a significant relationship between stress levels, nutritional status, family history, and sleep patterns with the incidence of PMS. Suggestions are expected that Sandikta High School Bekasi can provide health promotion both directly and indirectly through health media related to PMS, good sleep patterns, and nutritional intake of adolescent that are easily understood and attractive to students

Published
2021-04-23