METODE DAKWAH UMMI YUSDIANA DALAM MENGHAFAL AL-QUR’AN DI KALANGAN IBU-IBU DI RUMAH QUR’AN BUNDA AISYAH

  • Abdullah Ghulam Nazih As-Syafi’iyah Islamic University, Jakarta-Indonesia
  • Nuzul Putri Rahmawati Universitas Negeri Semarang, Indonesia
Keywords: Metode Dakwah, Menghafal Al-Qur'an, Ibu-ibu, Rumah Quran

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mengetahui metode dakwah Ummi Yusdiana dalam menghafal Al-Qur’an di kalangan ibu-ibu Rumah Quran Bunda Aisyah 15. Metode penelitian yang digunakan yaitu kualitatif deskriptif dengan menggunakan teknik pengumpulan data observasi, wawancara, dan dokumentasi. Observasi dan wawancara dilakukan untuk mengetahui metode dakwah yang diterapkan oleh Ummi Yusdiana, cara, kendala dan motivasi ibu-ibu rumah Qur’an Bunda Aisyah 15 dalam menghafalkan Al-Qur’an. Sedangkan dokumentasi dilakukan selama penelitian. Berdasarkan hasil temuan dalam penelitian ini, metode dakwah yang digunakan oleh Ummi Yusdiana yaitu dakwah bil-Hikmah, al-Mau’idzah al Hasanah, bil-Haal, dan bil-Lisan. 

Published
2022-06-01